Perahu Terjebak Eceng Gondok, 23 Pelancong Terkatung-katung di Waduk Jatiluhur

PUTWAKARTA – Terjebak eceng gondok, 23 wisatawan terapung berjam-jam di bendungan Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat, Minggu (17/10/2021).

Menjelang tengah malam para petugas penyelamat berhasil menyelamatkan mereka dan mengevakuasinya ke daratan.

Para pelancong ini berada di tengah waduk selama enam jam, karena perahunya tak dapat bergerak, terperangkap “lautan” eceng gondok.

Mereka berasal dari Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, dan Subang.

“Kantor SAR Bandung menerima laporan pada pukul 20.20 dari keluarga korban terkait 23 orang terjebak di Bendungan Jatiluhur,” kata Kepala Kantor SAR Bandung Deden Ridwansyah.

Para wisatawan yang terjebak eceng gondok itu terdiri atas 20 orang dewasa dan tiga anak-anak. Ketika dievakuasi, kondisi mereka tampak lemas.

Mereka sengaja datang ke Jatiluhur untuk melancong sekaligus memancing.

Namun pada hari sore saat hendak pulang, sampan yang mereka tumpangi terjebak eceng gondok sehingga tak bisa bergerak.

Sekitar dua jam berusaha membuka jalur yang tertutup eceng gondok, petugas gabungan dari TNI, Polri, Basarnas, dan BPBD Kabupaten Purwakarta, berhasil mengevakuasi mereka.

Deden Ridwansyah menambahkan, pihaknya memberangkatkan tim rescue ke lokasi kejadian setelah berkoordinasi dengan potensi SAR dan pelapor.

Tim dilengkapi satu unit rescue carrier, satu truk personel, dua set palsar air,  peralatan komunikasi, dan peralatan medis, serta APD Personal. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *