IHSG Hari Ini Menguat 35 Poin ke Level 6.899

JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini dibuka menguat. Pagi ini IHSG naik 35,41 poin atau 0,52% di level 6.899,85.

Pada pembukaan awal, Jumat (10/3/2022), terdapat 216 saham menguat, 86 saham melemah, dan 172 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp530,48 miliar dari 573,03 juta saham yang diperdagangkan.

Menyusul IHSG, indeks LQ45 naik 0,69% ke 1.000,21, indeks JII melesat 0,63% ke 577,50, indeks IDX30 menanjak 0,58% ke 537,09, dan indeks MNC36 tumbuh 0,75% ke 338,29.

Dari sisi sektoral, indeks yang menguat antara lain properti 0,35%, nonsiklikal 0,94%, infrastruktur 0,40%, keuangan 0,77%, teknologi 1,55%, siklikal 0,99%, bahan baku 0,20%, kesehatan 1,09%, dan transportasi 1,32%. Sementara yang melemah yaitu industri -0,62%, dan energi -1,98%.

Investor asing terpantau melakukan net-buy secara akumulatif sebesar Rp29,09 miliar di awal pembukaan.

Pembelian asing terhadap sejumlah emiten big caps di pasar reguler antara lain PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp17,0 miliar, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp16,1 miliar, dan PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp11,1 miliar.


Sementara penjualan asing di pasar reguler yakni PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp5,1 miliar, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp5,1 miliar, dan PT Adaro Energy Tbk (ADRO) Rp3,3 miliar.

Saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT Bukit Darmo Property Tbk (BKDP) melejit 10,53% di Rp126, PT Sumber Tani Agung Resources Tbk (STAA) tumbuh 7,50% di Rp645, dan PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) melesat 4,93% di Rp298.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham PT Elnusa Tbk (ELSA) anjlok -6,75% di Rp304, PT TBS Energy Utama Tbk (TOBA) terpuruk -6,36% di Rp1.105, dan PT Medco Energi International Tbk (MEDC) tertekan -6,15% di Rp94.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *