Delon Thamrin Cari Bibit Penyanyi Lewat Ajang Kompetisi Divodiva Indonesia 2022

Suara.com – Penyanyi Delon Thamrin mencari bibit-bibit berbakat di dunia tarik suara lewat ajang kompetisi bertajuk Divodiva Indonesia 2022. Di ajang ini, Delon mengajak para sahabat dari jebolan Indonesian Idol sebagai juri.

Kecintaan Delon Thamrin terhadap dunia musik memang tidak perlu diragukan. Lelaki 44 tahun ini sejak 2020 mendirikan sekolah musik bernama Delon Vokal Studio, untuk mengasah talenta muda di Tanah Air. Kini, jebolan Indonesian Idol musim pertama ini pun mencari bibit-bibit berbakat dari dunia nyanyi di ajang Divodiva Indonesia 2022.

Divodiva Indonesia dikhususkan untuk Warga Negara Indonesia yang berusia 16-30 tahun. Pendaftaran dibuka sejak 15 September-15 Oktober 2022. Pada tahap audisi, peserta diminta untuk mengirimkan video singkat dengan bernyayi secara acapella.

30 peserta dengan video terbaik akan dipilih untuk masuk ke babak final. Peserta kompetisi juga dapat mengikuti sesi daring pelatihan vokal dan seminar tentang “Strategi Menghadapi Audisi dan Kompetisi” bersama Delon Thamrin pada 20 Oktober 2022.

Baca Juga:
Delon Thamrin Beberkan Gelagat Billy Syahputra Usai Dipolisikan Robby Shine

Tak main-main, Delon Thamrin menggandeng sejumlah rekannya sesama jebolan Indonesian Idol sebagai juri. Mereka adalah Joy Tobing, Helena dan Lucky Octavian. Tidak saja menjadi juri, Delon, Joy, dan Lucky juga akan memberikan pelatihan kepada para peserta.

Divodiva Indonesia direncanakan diadakan secara series dan juga akan diadakan untuk rentang usia yang lain yaitu:  Divodiva Junior untuk usia 8-15 tahun,  Divodiva Master untuk usia 31-55 tahun, dan Divodiva Mandarin yang khusus menyanyikan lagu berbahasa Mandarin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *