Populer Properti: Rekomendasi Rumah Murah di Kabupaten Tangerang

Jakarta: Beberapa berita di kanal properti Medcom.id menjadi sorotan pembaca. Salah satunya penjualan rumah Rp1 miliar mendominasi hingga rekomendasi rumah murah di Kabupaten Tangerang.
 
Berikut tiga berita terpopuler properti Medcom.id pada Rabu, 5 Oktober 2022:

1. Rumah Rp1 Miliar Dominasi Penjualan, Segmen Menengah Minta Stimulus Properti

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menambah jumlah kuota penerima bantuan pembiayaan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) menjadi 220 ribu unit tahun depan. Penambahan kuota diikuti dengan kenaikan anggaran menjadi Rp25,18 triliun. 
 
Program FLPP pada 2023 akan didampingi dengan program Subsidi Bantuan Uang Muka (SBUM) dengan jumlah sama 220 ribu unit sebesar Rp0,89 triliun dan program Subsidi Selisih Bunga (SSB) sebanyak 754.004 unit senilai Rp 3,46 triliun.
 
Country Manager Rumah.com Marine Novita menyambut baik berbagai kebijakan dan stimulus untuk sektor perumahan terutama untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Namun penyaluran stimulus tersebut dinilai perlu perluasan subsidi untuk kelas menengah agar tidak hanya fokus pada MBR saja.
 
Baca selengkapnya di sini

2. Pengembang Optimistis Penuhi Rumah Subsidi Masyarakat

Meski di tengah gejolak ekonomi, asosiasi pengembang tetap optimistis bisa berkontribusi memenuhi kebutuhan rumah subsidi untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah.
 
Ketua Real Estate Indonesia (REI) Kalimantan Barat Isnaini mengatakan kondisi ekonomi dunia memang masih banyak tantangan, sebelumnya ada pandemi, ada perang Ukraina dan Rusia, harga bahan bakar dunia naik dan termasuk minyak sawit turun.
 
“Kondisi itu tentu menjadi perhatian kami sebagai pengembang perumahan. Meski demikian kami optimis bisa menyediakan rumah subsidi,” ujar Isnaini di Pontianak, Selasa, 5 Oktober 2022.
 
Baca selengkapnya di sini

3. Cari Rumah Murah di Kabupaten Tangerang, Ini Pilihannya

Kabupaten Tangerang merupakan salah satu wilayah penyangga Jakarta yang memiliki infrastruktur dan fasilitas yang memadai. Hal ini membuat wilayah tersebut banyak dicari konsumen yang mencari tempat tinggal.
 
Di antara sekian banyak rumah bersubsidi di berbagai wilayah, rumah subsidi di Kabupaten Tangerang menawarkan bermacam keunggulan seperti akses tol yang dekat, transportasi publik yang mudah
 
Selain itu, harga yang ditawarkan di kawasan ini juga masih terjangkau. Jika kamu tertarik memiliki rumah bersubsidi di Kabupaten Tangerang, berikut ini rekomendasinya dilansir dari laman SiKumbang.
 
Baca selengkapnya di sini
 

(KIE)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *