Ganjar Disebut Solutif, Turun Langsung Merespons Kenaikan Harga

Tulungagung: Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo disebut solutif menghadapi permasalahan masyarakat. Salah satunya, terkait kenaikan harga komoditas di Jawa Tengah. 
 
“Para pedagang di sini sering melihat berita Pak Ganjar meninjau langsung apabila ada kenaikan harga pangan. Mereka juga sangat senang karena sang Gubernur Jateng ini memberikan solusi dan nyata untuk menstabilkan harga,” kata Ketua DPC Sahabat Ganjar Tulungagung Dulah Hasim melalui keterangan tertulis, Jumat, 7 Oktober 2022.
 
Menurut dia, sikap Ganjar itu merupakan solusi di tengah kebuntuan masyarakat. Warga Tulungagung setuju langkah tersebut menjadi kebijakan di tingkat nasional, dengan mendorong Ganjar maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
 

Tak hanya warga, Dulah mengatakan sikap itu dipuji banyak pedagang di Kecamatan Karangrejo. Pedagang, kata dia, merasa nyaman dan tak tercekik ketika berbelanja komoditas untuk dijual kembali.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Salah satu pedagang pasar di kawasan Kecamatan Karangrejo bernama Sumiyati menuturkan, dirinya sangat berharap Indonesia dipimpin oleh sosok yang tegas, lugas dan memperhatikan masyarakat.
 
“Pak Ganjar di Jawa Tengah, terjun langsung apabila ada masalah di daerahnya dan memberikan solusi untuk menyelesaikannya. Indonesia sangat butuh pemimpin yang seperti itu,” ujar Sumiyati.
 
Hal tersebut yang membuat pedagang di Kecamatan Karangrejo mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar. Tak hanya di Tulungagung, deklarasi juga dilakukan di Kota Jambi dan Jawa Tengah. Masyarakat pendukung Ganjar berharap Gubernur Jateng ini dapat tiket di Pilpres 2024.
 

(ADN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *