Kata-kata ‘Murah Banget’ itu Agar Masyarakat Termotivasi Berjuang

Suara.com – Indra Kenz kembali dihadirkan dalam sidang di Pengadilan Negeri Tangerang, Jalan Taman Makam Pahlawan Taruna, Tangerang, Rabu (28/9/2022) lalu.

Dalam kesempatan itu, JPU menyinggung jargon andalan Indra Kenz, yakni ‘murah banget‘ saat pamer harta di kanal Youtube miliknya.

“Dari tiga video itu, menurut saya, dihubungkan dengan video Saudara mengenai sukses, ada bahasa yang sering dipakai orang dari ‘Tesla murah banget’ seperti itu dari YouTube ya,” kata JPU.

Tidak hanya itu, Indra Kenz juga kerap memakai kata ‘sukses’ dalam kontennya, meski hal itu tidak sepenuhnya benar lantaran ia belakangan terbukti melakukan penipuan, investasi bodong hingga pencucian uang.

Baca Juga:
4 Hal yang Menyebabkan Kamu Sulit Konsisten, Mudah Kehilangan Motivasi!

Indra Kenz lantas ditanyai JPU apa alasan dirinya tidak memberi tahu hal fakta sebenarnya di balik ‘kesuksesan’ dia melalui Binomo.

“Apakah Saudara dengan membuat video seperti itu dengan menampilkan sukses-sukses seperti itu tanpa menampilkan fakta yang sebenarnya yaitu ini belum berizin. Mau satu dunia itu boleh, lalu beroperasinya hukum Indonesia tidak boleh, kan tetap jatuhnya tidak berizin. Itu diatur undang-undang kita, hukum positif kita,” kata jaksa.

“Saudara, waktu itu sudah memperhitungkan dengan apa yang Saudara targetkan dengan video Saudara yang mengatakan ini sudah berizin dan resmi. Dengan tidak menampilkan kisah yang gagal, mestinya Anda fair lah menampilkan yang gagal, anjlok. Pada waktu itu, apakah Saudara sudah memperhitungkan, atau memang sengaja supaya orang-orang bermain tanpa tahu ini [Binomo] tidak berizin dan berisiko?” tanya jaksa.

Menjawab pertanyaan itu, Indra Kenz berdalih, jargon ‘murah banget’ semata-mata ia gunakan untuk memperlihatkan dirinya agar bisa menjadi Youtuber atau public figur sukses.

“Mengenai saya membeli Tesla, kemudian saya memiliki satu jargon ‘murah banget’ itu merupakan salah satu langkah-langkah saya untuk supaya saya bisa menjadi seorang YouTuber atau pun public figure yang sukses,” kata dia.

Baca Juga:
Isi Waktu Luangmu dengan Membaca Kutipan Penuh Makna Lewat Buku ‘Being Unhappy Is a Choice’

Ia juga mengaku terinspirasi dari artis-artis papan atas yang membuat konten membeli rumah hingga mobil mewah. Menurut dia, konten flexing atau pamer harta belakangan disukai masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *