Setelah Viral di Istana Negara, Varel Prayoga Bakal Meriahkan HUT 77 Jatim

Surabaya: Penyanyi cilik asal Kabupaten Banyuwangi, Farel Prayoga sempat viral setelah sukses memeriahkan rangkaian upacara di Istana Negara. Kali ini, pelajar yang tengah kondang itu, akan tampil di HUT 77 Provinsi Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi pada 12 Oktober 2022.
 
“Jadi selain akan mengikuti kekhidmatan upacara peringatan hari jadi, masyarakat yang telah mendaftar akan kami ajak untuk mengikuti sederet rangkaian penampilan hiburan. Ada pentas budaya dan ada penampilan Farel Prayoga,” kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa Jumat, 30 September 2022.
 
Khofifah pun mengapresiasi tingginya animo masyarakat Jatim untuk mengikuti upacara. Pasalnya, dalam waktu empat menit setelah pendaftaran online dibuka, kuota undangan sebanyak 770 orang langsung terpenuhi.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


“Alhamdulillah, animo masyarakat begitu tinggi. Ini menunjukkan semangat mereka yang luar biasa untuk menyambut momentum Hari Jadi Provinsi Jatim. Terima kasih warga Jawa Timur. Sampai jumpa di upacara Hari Jadi ke 77 Provinsi Jatim, Saya tunggu di Gedung Negara Grahadi Surabaya,” ujarnya.
 
Ia menuturkan peringatan Hari Jadi ke-77 Provinsi Jatim tidak sekadar upacara biasa, melainkan ajang silaturahmi yang berharga pascacovid-19. Saat upacara 12 Oktober mendatang, para undangan juga akan menerima e-sertifikat dan goodie bag langsung dari Khofifah.
 
Baca: Mantap! Farel Prayoga Berangkat Sekolah Naik Jet Pribadi
 
Kendati antusiasme begitu besar, Khofifah tetap berpesan agar masyarakat yang sudah mendaftar tetap mematuhi peraturan yang telah tertera dalam undangan. Yakni dengan menjaga protokol kesehatan dan memakai pakaian yang telah ditetapkan.
 
“Seperti yang sudah dicantumkan di pengumuman, untuk tamu laki-laki memakai batik lengan panjang. Sedangkan untuk perempuan, cukup memakai pakaian yang sopan. Dan jangan lupa untuk tetap menggunakan masker,” ucap Khofifah.
 
Di akhir, mantan Menteri Sosial RI itu membesarkan hati warga yang kehabisan kuota undangan. Sebab, masih banyak hal yang dapat dilakukan untuk memeriahkan Hari Jadi Provinsi Jatim. 
 
“Bagi yang belum beruntung, mohon bersabar. Karena memaknai Hari Jadi Provinsi Jatim bukan sekedar ikut upacara dan menyaksikan pengibaran bendera. Banyak yang bisa dilakukan untuk memeriahkan seperti saling menghormati dan saling menghargai antar warga merupakan bagian menjaga kerukunan warga,” ucapnya.
 

(NUR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *