3 Jembatan Penghubung Antardesa di Aceh Timur Putus Diterjang Banjir

Aceh Timur: Banjir yang melanda Kabupaten AcehTimur, Provinsi Aceh, mengakibat tiga jembatan penghubung antar kecamatan dan desa di Kecamatan Indra Makmu rusak parah akibat diterjang banjir.
 
Camat Indra Makmu, Muhammad Arif, mengatakan tiga jembatan itu putus kemarin Sabtu, 8 Oktober 2022. Sehingga mengakibatkan aktivitas warga menjadi lumpuh.
 
“Pasca terjadinya banjir di Kabupaten Aceh Timur jembatan di Kecamatan Indra Makmu putus total,” kata Arif, Minggu, 9 Oktober 2022.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Arif menjelaskan, jembatan yang berukuran 4×18 meter itu adalah jembatan penghubung antara Desa Alue Ie Mirah dengan Desa Suka Makmu.
 
“Dan juga penghubung antar kecamatan Indra Makmu dan Nurussalam,” ujarnya.
 

Selain itu, ada dua jembatan lain yang menghubungkan antar desa mengalami rusak parah yaitu jembatan Pelita Sagop Jaya dan Julok Rayeuk Utara. Kemudian jembatan antar kecamtan Indra Makmu dan Julok.
 
“Sehingga mengakibatkan kendaraan roda empat dan juag roda dua juga tidak bisa di lalui, karena bahu jembatan tersebut jatuh total ke permukaan air,” jelasnya.
 
Sebelumnya, banjir kembali merendam permukiman warga di 6 Kecamatan di kabupaten Aceh Timur, Aceh. ketinggian air mencapai lebih dari satu meter.
 
Data dari BPBD Aceh Timur, empat kecamatan yang terendam banjir yakni, di Kecamatan Pante Bidari, Gampong Blang Seunong, Kecamatan Peunaron, Gampong Arul Pinang; Kecamatan Birem Bayeun, gampong Paya Tampah; Kecamatan Indra Makmur, Gampong Julok Rayeuk Selatan dan Gampong Alur Ie Mirah.
 
Akibat banjir di enam kecamatan tersebut warga harus mengungsi diantaranya, di Kecamatan Pante Bidari, Gampong Blang Seunong sebanyak 80 KK dengan 320 jiwa dan di Kecamatan Indra Makmur, Gampong Alue Ie Mirah sebanyak 480 KK dengan 2.116. Dengan total 560 Kepala Keluarga (KK) dengan 2.436 jiwa terpaksa mengungsi ke balai desa atau ke rumah kerabat

 

(WHS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *